JOGJAOKE.COM, Yogyakarta — Tim Relawan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menjalankan misi kemanusiaan ke Aceh sejak 19 Desember 2025 dengan membawa bantuan bagi para korban bencana. Total bantuan yang disalurkan mencapai sekitar 900 kilogram, terdiri atas perlengkapan medis dan kebutuhan dasar masyarakat terdampak.
Bantuan tersebut meliputi alat kesehatan, bahan habis pakai seperti popok bayi, dewasa, dan lansia, underpad, kapas, tisu, serta perlengkapan penunjang kesehatan lainnya. Sebagian bantuan didistribusikan melalui pengurus Muhammadiyah setempat untuk memastikan penyaluran berjalan efektif dan tepat sasaran.
Ketua Tim Relawan UMY Sagiran mengatakan, seluruh bantuan telah melalui proses pengecekan dan pengemasan secara cermat sebelum diberangkatkan. “Agar proses distribusi bantuan kemanusiaan bisa berjalan efektif dan tepat sasaran,” ujar Sagiran dalam keterangan tertulis, Selasa (23/12/2025).
Ia menambahkan, prinsip akuntabilitas menjadi perhatian utama tim relawan, mengingat bantuan tersebut merupakan hasil gotong royong keluarga besar UMY. Transparansi dan ketepatan distribusi menjadi bagian penting dalam setiap tahapan misi kemanusiaan.
Selain menyalurkan bantuan logistik, tim relawan juga menyerahkan peralatan medis kepada Puskesmas Langsa Lama. Bantuan itu diterima oleh manajemen puskesmas dan dimanfaatkan untuk mendukung operasional pelayanan kesehatan masyarakat setempat.
Selama menjalankan misi di lokasi bencana, relawan UMY menerapkan koordinasi internal yang ketat, terutama terkait pembagian tugas dan teknis pelaksanaan program. Langkah tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh kegiatan kemanusiaan berjalan terarah dan sesuai dengan kebutuhan di lapangan. (ihd)













