Kesabaran Berbuah Pesta Gol: Malut Gulung PSIS 5-1

JENDELANUSANTARA.COM, Ternate — Kesabaran menjadi kunci kemenangan meyakinkan Malut United atas PSIS Semarang dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara, Jumat (16/5/2025) malam. Tim asuhan Imran Nahumarury menang telak 5-1 berkat permainan sabar dan efektif memanfaatkan peluang.

Pelatih Imran menyebut para pemainnya sempat kesulitan menembus lini pertahanan PSIS yang menurunkan banyak pemain muda. Namun, pendekatan bermain sabar membuahkan hasil. Dari 16 tembakan yang dilepaskan, tujuh tepat sasaran, dan lima berujung gol.

”Saya katakan kepada pemain, kemenangan ini tidak datang dengan mudah. PSIS bermain baik, tetapi kami lebih sabar dan itu kuncinya,” ujar Imran dalam konferensi pers seusai laga.

Kemenangan Malut United disokong trigol winger Yance Sayuri, sementara dua gol lainnya dicetak oleh Chechu Menenes dan Diego Martinez. PSIS hanya membalas lewat gol bunuh diri Safrudin Tahar.

Pertandingan juga menjadi momentum debut profesional bagi Riki Togubu, gelandang muda asal Tidore, yang masuk menggantikan Sonny Norde pada menit ke-84. Imran menegaskan, keputusan memainkan Riki bukan karena faktor daerah, melainkan karena kesiapan dan kualitasnya.

”Riki sudah kami siapkan sejak beberapa hari lalu. Dia layak mendapat menit bermain,” katanya.

Namun, kemenangan tersebut tak lepas dari catatan evaluatif. Chechu diganjar kartu kuning kedua di menit ke-81 dan dipastikan absen saat melawan Persija Jakarta pekan depan. Selain itu, kebobolan pada menit-menit akhir menjadi perhatian tim pelatih.

”Konsentrasi kami harus lebih baik. Ini menjadi bahan evaluasi untuk laga penutup musim,” kata Imran.

Dari kubu lawan, Pelatih PSIS Muhammad Ridwan mengakui keunggulan Malut United. ”Mereka mendominasi, menciptakan banyak peluang, dan mampu mengeksekusi dengan efektif,” ujar Ridwan.

Tambahan tiga poin membawa Malut United naik ke peringkat tiga klasemen sementara dengan 56 poin, unggul satu angka dari Persebaya Surabaya. Laskar Kie Raha akan menutup musim dengan tandang ke markas Persija Jakarta, Jumat (23/5) mendatang. (ihd)